230. Penyebab dan Solusi Paypal yang kena limit


Setelah nanya sana-sini, Ubek-ubek google sampe akhirnya ketemu juga beberapa solusi tentang Paypal kena limit. Mungkin gak hanya saya yang kena limit mungkin teman2 yang lain juga kena masalah yang sama.

Your Access Account Has Been Limited atau akses ke account anda di batasi. Waduh kalo ini muncul di account paypal kita yach siap-siap report dah. Hal ini terjadi karena Paypal team melakukan investigasi yang berkaitan dengan account kita, kartu kredit, transaksi, account bank kita dan banyak kemungkinan lainnya. Maka biasanya Paypal akan memberi tahukan kondisi ini ke dalam email kita.

Apa yang tidak bisa dilakukan jika Paypal dikenakan limit Access :

  1. Anda tidak bisa mengirimkan uang
  2. Anda tidak bisa menarik uang anda.

Penyebab account paypal dikenakan Limit Acces :

  1. Account paypal anda lama sekali tidak di verifikasi.
  2. Paypal melakukan pemeriksaan secara random untuk semua member Paypal.
  3. Sering berpindah komputer sehingga IP paypal anda berubah. Paypal sangat ketat dalam penanganan IP.
  4. Melakukan Verifikasi 2 kali account Paypal yang berbeda di satu komputer yang sama. Otomatis 2 Verifikasi ini dilakukan di 1 IP yang sama.
  5. Ganti-ganti Browser di pada saat membuka account Paypal anda.
  6. dan lain-lain.

Solusinya :

  1. Upload lah atau fax kan dokumen yang dibutuhkan oleh paypal. yang berada pada menu Revolution Center. Sehinga Paypal Team mengetahui itu adalah pemilik account Paypal yang sah.
  2. Jangan lupa untuk meng clear cookies..

Selamat Mencoba..


Sumber: Alfon

Tidak ada komentar:

Kembali ke atas

Kembali ke atas